21 February 2013

7 Gedung Tertinggi di Dunia


Langsung aja deh..berikut ane kasih..list 7 gedung tertinggi di dunia

1. Burj Khalifa

Burj Khalifa (Khalifa Tower) didirikan pada tanggal 21 September 2004 dan selesai dibangun pada tanggal 1 Oktober 2009 di Dubai. Gedung ini baru resmi dibuka pada tanggal 4 Januari 2010. Tinggi gedung ini mencapai 829.8 meter (2,722 kaki). Pembangunan gedung ini mnghabiskan dana sejumlah US $ 1,5 milliar...buset dah...

   

2. Taipei 101

Gedung ini resmi dibuka pada tanggal 31 Desember 2004 di Taipei, Taiwan, dengan tinggi 508 meter (1,667 kaki). Nama resmi gedung ini adalah Taipei World Financial Center. Di dalam gedung ini terdapat lift tercepat di dunia buatan Toshiba, dengan kecepatan maksimum 1.010 m/min (63 km/jam atau 39 mil/jam)...Gile bener..


  

3. The Shanghai World Financial Center

Gedung ini dibangun di Pudong district, Shanghai, China dengan tinggi 492.0 meter (1,614.2 kaki). Gedung ini mngalami beberapa masalah dalam pembangunannya, antara lain adanya krisis finansial asia pada tahun 1997-1998 yang mengakibatkan si pemilik proyek kehabisan dana pembangunan.

 

4. Hong Kong's International Commerce Center

Gedung ini dibangun di West Kowloon, Hongkong dengan tinggi 484 meter (1,588 kaki). Rencana awal pembangunan gedung ini, direncanakan akan dibangun dengan ketinggian 574 meter (1,883 kaki). Namun, karena adanya peraturan bahwa gedung yang dibangun tidak boleh lebih tinggi dari pegunungan sekitar, rencana tersebut dibatalkan, dan diganti menjadi seperti sekarang.

 

5.  Petronas Twin Towers

Klo yang ini agan-agan pasti tau lah letaknya di mana...Tower ini sempat menjadi bangunan tertinggi di dunia dari tahun 1998 sampai 2004...Tinggi gedung ini 452 meter (1,483 kaki)... 

 

6. The Nanjing Greenland Financial Center

 Lagi-lagi China...Gedung setinggi ini 450 metrer (1,480 kaki), terletak di Nanjing, China.

 

7. Willis Tower

Gedung ini dibangun di Chicago, Illinois, dengan tinggi 442 meter (1,451 kaki)...Nama gedung ini dulunya adalah Sears Tower...Nama gedung ini berganti menjadi Wilis Tower pada tahun 2009 setelah sebuah perusahaan bernama Willis Group membelinya.

 

Demikian, semoga bermanfaat...


Sumber : Wikipedia

No comments:

Post a Comment